Ducati Resmi Ujicoba Sasis Twin Spar GP12 di Valencia!

billy - Selasa, 8 November 2011 | 16:56 WIB

(billy - )


 Di bagian bawah rangka twin spar di GP12 terdapat logo Ducati

Sesi tes pra musim MotoGP 2012 di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia mulai berjalan hari ini (8/11). Tim-tim balap MotoGP pun mulai melakukan tes pada prototipe motor baru mereka. Salah satu tim yang mendapat sorotan besar adalah tim Ducati GP12. Sebab mereka menggunakan konsep rangka twin spar alias rangka konvensional berbahan aluminium ala motor-motor Jepang.

Rangka twin spar pada prototipe awal GP12, adalah prototipe rangka konvensional perdana produksi Ducati sendiri. Dibantu Jeremy Burgess (kepala mekanik di kubu Valentino Rossi), Ducati yakin bisa menghasilkan paket sempurna pada prototipe motor Ducati musim 2012.

Namun Filippo Preziosi sebagai direktur teknis Ducati, menjelaskan motor yang mereka tes di Valencia bukanlah motor pada seri pertama musim 2012 nanti. Aplikasi konfigurasi rangka baru di sesi tes Valencia, hanya untuk memperkaya data dan pengalaman tim teknis Ducati.


Motor Ducati GP12 milik Nicky Hayden siap dijajal ke trek

“Motor yang kami tes di Valencia, bukan motor di seri pertama MotoGP 2012. Motor ini murni motor prototipe untuk keperluan tes. Kami ingin memberikan pengalaman dan data lengkap desainer untuk membuat paket motor tahun 2012. Kami juga tidak yakin performanya jauh lebih baik karena masih mempunyai basis sama dengan motor GP11.1. Motor ini hanya unggul pada penggunaan teknologi baru dari Ducati,” jelas Preziosi.

“Mengumpulkan data sebanyak-banyaknya sangat penting dalam pengembangan pengetahuan dan teknologi Ducati kedepan. Kami rasa arah pengembangan motor sudah tepat, tapi kompetitor juga berkembang semakin cepat. Jadi tidak mudah mengatakan kami bisa menyaingi performa mereka, tapi kami akan mengerahkan semua tenaga untuk membuat motor terbaik,” pungkas Preziosi.

Hingga berita ini diturunkan, Valentino Rossi yang baru menjajal beberapa lap mengamankan lap tercepat 1 menit 34.900 detik. Sementara Ben Spies dengan motor 1.000 cc dari Yamaha, mencetak 1 menit 34.800 detik.  Dupo pembalap Repsol Honda hingga saat ini belum juga terlihat di lintasan. (otosport.co.id)