Regulasi Baru Pasokan Ban Berlaku di MotoGP Ceko

billy - Kamis, 11 Agustus 2011 | 12:50 WIB

(billy - )


Banyaknya keluhan dari pembalap tentang faktor keamanan penggunaan ban, memang ditanggapi dengan serius oleh Bridgestone sebagai pemasok tunggal ban untuk MotoGP. Keluhan tentang tidak adanya pilihan ban yang lebih variatif, membuat banyak insiden terjadi di sesi latihan atau bahkan sesi balapan itu sendiri.

FIM (federasi balap motor dunia) dan promotor MotoGP yaitu Dorna Motorsport sepakat untuk menerapkan aturan baru penggunaan ban selama pelaksanaan MotoGP, mulai di seri MotoGP Ceko (14/8) akhir pekan ini.

Penerapan penggunaan ban itu sendiri akan dipasok untuk penggunaan ban depan dan belakang. Untuk ban depan slick akan pasok 3 ban per seri. Bridgestone menambahkan kompon yang lebih lembut untuk mengantisipasi temperatur sirkuit yang turun drastis.

Sementara untuk kompon belakang pembalap bisa menggunakan 6 kompon ban. Namun Bridgestone akan menyiapkan 4 ban lagi sebagai ban pilihan untuk memaksimalkan performa para pembalap.

“MotoGP Ceko akan jadi pagelaran pertama kami memasok ban dengan regulasi baru. Saya yakin tindakan kami ini akan menjawab semua keluhan pembalap, khususnya pada masalah keamanan pembalap saat temperatur sirkuit menurun. Kami juga mengeluarkan ban kompon lunak baru, agar para pembalap tidak mengalami masalah pada saat pemanasan,” ujar Hiroshi Yamada, manager motorsport Bridgestone.

Pada satu sisi, ini adalah tantangan besar bagi Bridgestone. Pasalnya trek sirkuit Brno memiliki karakter yang sangat abrasif. Jadi jika menggunakan kompon ban yang lebih lunak, maka durabilitas ban tidak akan berlangsung lama. Namun Yamada yakin bahwa kondisi cuaca di Brno pada pagi hari yang cukup dingin, akan membuat ban kompon lunak mereka bisa lebih tahan lama. (otosport.co.id)