Yas Marina didesain oleh arsitek spesialis sirkuit F1, Hermann Tilke. Dengan mengambil konsep "versi Arab"nya sirkuit Monaco. Itu sebabnya sirkuit ini banyak memiliki tikungan patah dan sempit. Total ada 21 tikungan dengan panjang lintasan 5.554 meter. Lintasan ini mulai dibangun bulan Mei 2007 dan lulus inspeksi FIA tanggal 7 October 2009.
Sama seperti bangunan di Uni Emirat lainnya. Sirkuit ini dibangun dengan kualitas terbaik. Mulai dari konstruksi baja, interior sampai lintasannya sendiri. Selain itu, Yas Marina kini merebut predikat gelanggang olahraga terbesar yang memiliki lightning permanen. Sebelumnya rekor ini dipegang sirkuit Losail, Qatar.
Banyaknya tikungan di sirkuit ini menambah seru moment-moment balap, terutama adegan overtaking. Mulai dari tikungan 2-5 pembalap bisa mempertahankan kecepatan. Di tikungan keempat pembalap bisa menyampingi mobil yang ada di depannya dan mengadu pengereman untuk berebut di tikungan kelima dan keenam
Lalu setelah tikungan ketujuh ada trek lurus terpanjang kedua di jajaran sirkuit yang digunakan dalam F1 GP. Lalu setelah mengumbar topspeed, pembalap harus melakukan hard braking untuk bisa membelok di tikungan kedelapan. Satu lagi tempat yang berpotensi untuk adegan overtaking adalah trek long curve yang berakhir dengan tikungan patah di tikungan ke-11.
F1 Abu Dhabi sendiri cukup unik, karena pagelarannya melalui dua kondisi yaitu siang dan malam. Karena pagelaran dimulai pada pukul 5 waktu setempat dan berakhir saat kondisi langit sudah gelap, di awal malam, yaitu sekitar pukul 7 PM.
Data sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi | |
Nama sirkuit | Yas Marina Circuit |
Dibuka | 2009 |
Mulai digunakan | 2009 |
Tanggal balapan | 13 November 2011 |
Jumlah lap | 55 |
Panjang sirkuit | 5.554 meter |
Jumlah tikungan | 21 |
Panjang jarak selama balapan | 305.361 km |
Rekor lap tercepat | 1:40:279 detik - Sebastian Vettel, tahun 2009 |
Pemenang tahun 2010 | Sebastian Vettel - Red Bull |