Ferrari Styling Centre terinspirasi oleh Maranello tahun 50-60 an. Tersedia tiga pilihan desain sebagai koleksinya. Setiap mobil terinspirasi dari DNA Ferrari: Classica, Inedita, dan Scuderia.
Ikon GT tampil di Classica. Didominasi warna pastel, interiornya menonjolkan kulit nuansa vintage, wool, cashmere, velvet, elemen chrome dan detail jahitan tangan yang terlihat jelas.
Inedita model yang paling memukau. Kabinnya di desain dari kulit fabric tebal yang nyaman serta bahan denim. Perpaduan kulit warna biru difinising jaitan mesin dengan karbon fiber biru tua. Gradasi dua warna juga ada pada rodanya.
Scuderia tampil simpel menonjolkan brand dengan kecepatan. Karbon fiber, Alcantara, chamois, Kevlar, kulit rubberised berpadu dengan bahan-bahan pabrik teknikal.
Para customer mencari kombinasi bahan-bahannya di studio couture-style. Didampingi dengan personal desainer untuk lebih memantapkan desain. Sebelum desain tersebut menjadi wujud mobil asli. (mobil.otomotifnet.com)