Nih, Bocoran Toyota FT-86 Versi Produksi

billy - Sabtu, 29 Oktober 2011 | 09:02 WIB

(billy - )


Tokyo - Toyota baru akan meluncurkan mobil sport andalannya, FT-86 saat Tokyo Motor Show di Desember 2011 mendatang, namun kalau sudah gak sabar ingin mengetahui wujud versi produksi massalnya, bocorannya sudah ada nih.

Tampangnya sangat berbeda jauh dari versi konsep yang pernah di pajang di Indonesia International Motor Show bulan Juli lalu. Kompromi Toyota tetap berlaku, sehingga FT-86 versi produksi ini lebih siap untuk diterima pasar.

Namanya FT-86 Modelista, yang dikostum oleh Toyota, sengaja dikhususkan untuk pasar Jepang. Paket aerodinamis yang tampak futuristik di model konsepnya, dipermak, seperti spoiler, juga side skirt, juga bumper dan lampu LED nya yang kelewat futuristik.

Bagian interiornya pun tak kalah atraktif, dimana Toyota benar-benar menyuguhkan rancangan interior sport pada FT-86, dengan paduan warna hitam merah dan berbagai panel intsrumen.

Sementara urusan mesinnya, meski belum ada rincian, namun seperti kita tau, FT-86 dikembangkan bersama-sama Toyota dan Subaru. Kedepannya, Toyota bakal memposisikan FT-86 sebagai penerus mobil legendaris AE-86 Trueno. (mobil.otomotifnet.com)