Tahun Depan, Tata Nano Dipasarkan di Indonesia, Harga Sekitar Rp 24 Jutaan?

billy - Jumat, 16 September 2011 | 14:31 WIB

(billy - )


Jakarta - Kabar baik bagi yang sedang mengidam-idamkan sebuah mobil dengan harga yang sangat terjangkau, soalnya mobil termurah sejagad, Tata Nano, sedang dipersiapkan untuk dipasarkan di Indonesia mulai tahun depan.

Pekan lalu rapat umum tahunan telah digelar oleh Tata Motors dan menghasilkan keputusan untuk mulai memasarkan Tata Nano dengan jalur perakitan lokal di Eropa Timur, Amerika Latin, dan salah satunya adalah Indonesia.

Sehingga, Tata Motors akan membuka pabrik baru yang berlokasi di luar negeri, dapat dimulai secara fungsional sekitar tahun depan, dan dimulai dengan Indonesia. Nano dan Ace lah yang terpilih untuk mulai dirakit di lokasi-lokasi tersebut.

Namun sejauh ini, belum ada kabar resmi mengenai siapa calon pemegang merek untuk Tata Motors di Indonesia, termasuk lokasi pabrik perakitannya di tanah air. Namun, dengan perkiraan harga jual Tata Nano di India yang sekitar Rp 24 jutaan, tentu ini kabar baik kan? (mobil.otomotifnet.com)