Tampang sudah pasti berubah dan kali ini jauh lebih sporty. LIhat saja mulai dari wajahnya yang sudah berdesain bumper baru, penuh lekuk dan garis yang menyiratkan sebuah mobil kencang yang modis. Grill beraksen gelap, serta bumper beraliran udara yang besar.
Begitu juga dengan bagian buritannya yang juga dipermak menjadi lebih sporty, terutama dengan pengaplikasian spoiler besar yang lebih sporty. Tampilan tersebut dipertegas dengan aplikasi pelk berwarna gelap.
Bagian interiornya pun tak mau kalah aksi. Sebuah audio set berlayar sentuh, serta jok berbalut kulit dan lingkar kemudi yang juga berbalut kulit, lengkap dengan tombol pengatur audio. Intrumen cluster beraksen perak juga beberapa aksen karbon dan logam pada panelnya.
Dan yang paling menarik, kalau selama ini baik di Malaysia maupun Indonesia, Sirion dibekali mesin hanya 1.3 liter, maka edisi Extreme ini, mesinnya pun membengkak menjadi 1.5 liter.
Nah, kalau sudah begini, silakan dicontek untuk menjadi inspirasi modifikasi All New Sirion anda dirumah. (mobil.otomotifnet.com)