Awal tahun 2011 pembalap asal Hongaria itu sebenarnya sempat direkrut oleh tim Jack & Jones by Antonio Banderas, namun tim ini tiba-tiba mengundurkan diri karena kesulitan finansial. Mulai saat itu karir Talmacsi pun mulai tidak jelas. Bahkan ketika ia dipanggil untuk menjalani seleksi pemilihan pembalap di tim Pedercini Kawasaki untuk ajang World Superbike (WSBK), ia pun kembali gagal.
Kendalanya saat ini Talmacsi tidak mendapatkan 1 sponsor pun untuk mendukungnya direkrut sebagai pembalap di tim Moto2 manapun. Namun undangan tim Speed Master (tim Moto2 Andrea Iannone musim 2011) dan Ioda Racing kepada Talmacsi di sirkuit Brno Cekoslowakia, bisa jadi pembuktian bahwa Talmacsi masih mempunyai skill mumpuni.
“Saya sangat senang dilibatkan dalam sesi pengetesan ini. Dimana saya bisa berbagi ilmu dan pengalaman kepada tim Speed Master untuk mengembangkan motor yang digunakan oleh Iannone,” bangga Talmacsi.
Walaupun tidak ada catatan lap tercepat yang dirilis oleh tim Speed Master dan detail apa saja yang mereka inginkan dari sesi tes dengan keikutsertaan Talmacsi. Mungkinkah dari hasil sesi tes ini, Talmacsi bisa kembali mendapatkan sponsor dan berlaga di Moto2 musim ini? semoga saja. (otosport.co.id)