Mesin yang dinamakan Ti-DCT atau singkatan dari Turbo-fuel-stratified, injection Dual-Clutch Transmission, berkapasitas 1.5 liter bensin. Bloknya berbahan alumunium, dan akan dipadankan dengan transmisi kopling ganda 6 speed Tiptronic.
Mesin ini didukung oleh tekanan turbo berlapis, sehingga tidak hanya akan menghasilkan tenaga lebih, tapi juga bakal lebih lembut dan efisien dalam penggunaan bahan bakar. "BYD telah mengerjakan mesin Ti-DCT selama lebih dari 2 tahun dan memiliki kekayaan intelektual yang mendukung teknologi ini," ujar Stella Li, Senior Vice President BYD.
Mesin Ti-DC T ini dikalim pabrikannya, bisa memproduksi tenaga 1,43 kali lebih banyak dari mesin yang sama atau yang berarti meski hanya berkapasitas 1.5 liter, namun performanya bisa disamakan dengan mesin 2.4 liter. Bahkan, torsi sebesar 240 NM sudah bisa diraih pada putaran 1.750 RPM.
BYD menjadi satu-satunya prpodusen mobil China yang sudah mengembangkan teknologi ini. Mesin terbaru ini akan ditanamkan dibalik kap mesin sedan BYD G6 1.5Ti dan akan ditawarkan sebagai optional pada mobil-mobil BYD seri 3 lainnya. (mobil.otomotifnet.com)