BMW Bikin Transmisi Otomatis 8 Speed

billy - Sabtu, 9 April 2011 | 11:10 WIB

(billy - )


Munich - Pengembangan teknologi mobil banyak yang masih mengesampingkan transmisi. padahal, piranti penerus daya ini berperan penting dalam hal efisiensi tenaga mesin, agar tidak terbuang sia-sia.

Nah, pertimbangan tersebut dengan cerdas dilihat oleh pabrikan Jerman BMW, yang dijawab dengan rencana untuk membuat transmisi otomatis 8 speed. Apa keunggulan dari sistem transmisi ini?

Transmisi 8 speed tersebut dirancang tidak hanya untuk menggeser posisi gear dengan lebih tepat dan presisi, tapi juga bisa mengantisipasi dan beradaptasi dengan kondisi jalan yang dilalui.

Rancangannya mengusung teknologi yang sama sekali tidak terkait dengan Dynamic Stability Control dan sistem navigasi mobil, sehingga kedua fitur teknologi tersebut dapat berfungsi berbarengan dengan fitur teknologi pada transmisi ini.

BMW mengklaim, dengan teknologi yang disematkan pada transmisi otomatis 8 speed ini, mobil akan jauh lebih baik dalam merespon keinginan dan kebutuhan pengemudi dengan akurasi dan kecepatan lebih dari transmisi paling cepat yang ada saat ini.

Transmisi ini bisa menentukan radius tikungan jalan sebelum mobil tersebut mencapai tikungan, dan mengambil tindakan yang diperlukan untuk memastikan mobil melintasi tikungan dengan tajam dan halus.

BMW mengungkapkan, saat ini pengembangannya sudah mencapai tahap akhir, dan diharapkan tidak lama lagi sudah bisa diterapkan pada mobil-mobil baru dari BMW. (mobil.otomotifnet.com)