New KIA Pride yang Bakal Masuk Indonesia Akhirnya Nongol!

billy - Kamis, 3 Maret 2011 | 12:01 WIB

(billy - )


Geneva - PT KIA Mobil Indonesia siap menggempur pasar mobil hatchback di tanah air degan merencanakan kehadiran New KIA Pride hatchback. Wujud resminya sudah muncul di pameran Geneva Auto Show 2011 ini.

Simaklah apa yang berubah? Ya, banyak! Secara umum, KIA Pride kini jadi lebih membulat, tidak lagi berdesain kotak yang kaku seperti sekarang. Selain itu, tampang wajahnya sudah semakin modis dengan grill, bumper juga foglamp yang lebih stylish.

Dimensi dari KIA Pride generasi ke empat ini juga jadi lebih bongsor. New Pride ini lebih panjang 3/4 inci, lebih luas 1 inci dan lebih ceper 1/2 inci. Sehingga secara otomatis wheelbasenya menjadi 101 inci.

KIA menyediakan konfigurasi tiga dan lima pintu, dengan beberapa pilihan mesin dan transmisi untuk New Pride. Pertama adalah mesin 1,25 liter 4 silinder dengan daya kuda 83 dan torsinya 87 lb-ft.

Mesin kedua berkapasitas 1.4 liter 4 silinder yang bisa memproduksi tenaga mencapai 108 Hp dan torsinya 100 lb-ft. Kemungkinan besar, mesin 1.4 liter ini yang akan dibawa masuk ke Indonesia.

Pilihan lain adalah sebuah mesin diesel turbocharged, berkapasitas 1.1 liter tiga silinder dengan tenaga 81 Hp dan 1.4 liter diesel turbocharged dengan tenaga 89 Hp. Semua mesin tersebut bisa dipadankan dengan transmisi manual 5 dan 6 speed dan otomatis 4 speed.

PT KIA Mobil Indonesia sempat mengungkapkan, New KIA Pride bakal dipasarkan di Indonesia diakhir tahun 2011 ini. "Kita juga akan meluncurkan New Pride diakhir tahun ini, bukan facelift, tapi benar-benar model baru," ungkap Direktur Pemasaran KMI, Hartanto Sukmono kala itu.

Menjadi tidak sabar? Tunggu saja! (mobil.otomotifnet.com)