Tampilan interior Tata Nano akan dibuat lebih bergaya. Dengan desain dashboard dan lapisan trim yang baru, juga busa jok yang dibuat lebih tebal agar pengemudi lebih nyaman.
Tata juga akan menambahkan power steering pada Nano. Begitu juga dengan suspensi yang akan dibuat lebih lembut. Ruang kabin pun dijanjikan bakal lebih senyap.
Sementara urusan keamanan, Tata Nano akan dilengkapi dengan ban lebih lebar, sehingga traksi lebih menggigit. Keempat ban tersebut juga akan dilengkapi dengan disk brake.
Sedangkan sektor mesin, Tata akan menyeting limiter RPM Nano lebih tinggi, juga mengganti gearbox manualnya menjadi 5 speed, sehingga selain performa makin yahud, juga irit BBM.
Nantinya, Tata akan menawarkan Nano terbaru ini sebagai varian tertinggi. Wah, tapi jadi berapa harganya ya? Apakah Tata Nano masih akan menyandang predikat mobil termurah sejagad? (mobil.otomotifnet.com)