OTOMOTIFNET - Mobil imut KIA Picanto terbaru memang baru akan didebutkan saat gelaran Genewa Auto Show tahun depan. Tapi pabrikan Korea ini sudah menggoda kita dengan menampilkan wujud awal KIA Picanto terbarunya.
Picanto terbaru ini digarap di European Design Studio yang berbasis di Frankfurt, Jerman, di bawah arahan Desain Chief Officer, Peter Schreyer. Tampilannya akan lebih percaya diri, solid dan akan lebih dewasa.
Tampilan stylish dari New Picanto ini sepertinya menggeserkan desain khas Picanto sebelumnya yang membulat, karena di beberapa bagian tubuhnya sudah mulai terlihat lekuk dan garis tajam.
Terutama pada bagian wajahnya yang akan sangat dipermak habis. Mulai dari lampu utama, juga grill radiator dan grill bumper yang terlihat lebih besar, dipertegas dengan apitan foglamp di sisi kanan dan kirinya.
Menariknya, Picanto terbaru ini akan disediakan dengan dua pilihan, yakni tiga dan lima pintu. Begitu juga dibalik kapnya, tersedia dua pilihan mesin.
Pertama berkapasitas 1.2 liter 4 silinder yang bisa memproduksi tenaga mencapai 77 Hp, kemudian ada juga mesin 1.0 liter 3 silinder, mesin ini sanggup menghasilkan tenaga mencapai 68 Hp.
KIA Picanto terbaru ini akan secara resmi diluncurkan di Geneva International Motor Show pada bulan Maret 2011 dan akan dijual di Inggris dari akhir musim semi.