Handling Honda Jazz 2011 Makin Stabil Dengan Vehicle Stability Assist (VSA)

billy - Selasa, 30 November 2010 | 11:24 WIB

(billy - )



OTOMOTIFNET - Sebagai mobil paling populer dari Honda, Jazz atau Fit harus terus disempurnakan agar bisa mempertahankan kejayaannya disegmen mobil entry-level. Salah satunya penyempurnaan yang dilakukan Honda adalah menambahkan fitur active safety.

Kali ini Honda dipastikan akan menyematkan fitur Vehicle Stability Assist (VSA) di Honda Jazz keluaran 2011. Honda Motor Corp telah mengumumkan penambahan fitur standar di Honda Jazz tersebut sebagai bentuk dari promo menyambut tahun baru.

Fitur ini diharapkan dapat meningkatkan stabilitas Honda Jazz dengan mendeteksi dan meminimalkan kecelakaan akibat kehilangan arah kendaraan, oversteer atau bahkan understeer. VSA akan secara otomatis mengaktifkan rem untuk membantu mengembalikan posisi mobil ke kondisi semula.

Penambahan fitur keselamatan tersebut berlaku untuk Honda Jazz yang mengusung mesin 1.5 liter i-VTEC yang bisa memproduksi tenaga mencapai 117 Dk dan sokongan torsi 106 lb-ft.

Fitur standar lainnya untuk Honda Jazz yang akan dipasarkan untuk tahun 2011 ini antara lain Cruise Control, Remote Entry, AM/FM/CD audio system dengan 4 speaker, USB audio interface2, auxiliary audio input jack, pemutar MP3/WMA juga Radio Data System (RDS).

Wah, makin lengkap aja nih hatchback terlaris Honda di tanah air. Semoga saja Honda Prospect Motor mau memboyongnya ke Indonesia!