|
OTOMOTIFNET - Proton Inspira terbaru disebut-sebut hanya menjiplak dari mobil Jepang Mitsubishi Lancer. Apalagi seperti yang kita ketahui selama ini, dua pabrikan tersebut banyak melakukan kerjasama. Sebenarnya, seberapa mirip sih mobil Malaysia ini dengan Lancer? Yuk kita intip!
"Kami telah bekerja sama dengan Mitsubishi selama 25 tahun terakhir dan kedepannya kita akan terus bekerjasama dengan Mitsubishi," buka Dato Haji Syed Zainal Abidin Syed Mohd Tahir, Managing Director Proton.
Jadi, jangan heran kalau sedan Malaysia ini dibekali dengan teknologi dan mesin yang plek sama persis dengan Mitsubishi Lancer. Sebongkah mesin MIVEC dengan dua pilihan kapasitas, 1.8 liter dan 2.0 liter. Pun begitu dengan transmisinya yang ditawarkan tipe manual dan CVT automatic.
Kelengkapan standar yang disematkan pada Proton Inspira, seperti cruise control, dusk-sending headlamps, wiper dengan sensor hujan, dan juga AC dengan climate control, semuanya juga terdapat pada Mitsubishi Lancer.
Hanya saja, Proton telah mempermak beberapa detail pada desain eksteriornya agar Inspira terbaru ini terlihat seperti benar-benar sebuah Proton. Paitnya, pada dasarnya Proton Inspira adalah Mitsubishi Lancer ganti baju!
Tapi Proton optimis, kalau kehadiran inspira juga merupakan salah satu strategi Proton dalam mengenalkan model non inti melalui kolaborasi strategis yang menawarkan efisiensi, ketepatan waktu, juga harga yang terjangkau di pasar. "Dan Proton Inspira merupakan contoh yang sangat baik," tegas Zainal Abidin penuh percaya diri.
Sehingga Proton siap untuk bergerak lebih jauh ke depan untuk menjadi pemain yang diakui dalam industri otomotif global. Sejak diluncurkan beberapa waktu lalu, Inspira diterima dengan cukup baik di Malaysia, dengan jumlah pesanan mencapai 1.800 unit.
Masuk Indonesia gak ya?