OTOMOTIFNET - Ford mengaku mendapatkan reputasi yang semakin baik dan mendapatkan penjualan yang terus meningkat berkat penerapan beberapa teknologi terbaru pada fitur-fitur mobil yang dijualnya. Penjualan Ford di Amerika terus meningkat bahkan mencapai 14 persen dari tahun 2008 ke 2009.
"Teknologi menjadi hal yang mendasar bagi peningkatan reputasi merek kami dan peningkatan penjualan," ungkap Derrick Kuzak, Vice President of Product Development Ford seperti dirilis Autonews. Salah satu fitur teknologi yang dimaksud adalah perangkat sistem komunikasi pintar Sync.
Perangkat ini memiliki kemampuan hands free untuk melakukan panggilan telepon, panggilan bantuan 911 secara otomatis, kemudahan mencari lagu hingga informasi seputar kondisi kendaraan, layanan sms hingga informasi kondisi jalanan.
Kuzak juga menjelaskan bahwa sepertiga pembeli Ford, Lincoln atau Merkurius di Amerika mengatakan fitur Sync menjadi salah satu alasan mereka membeli mobil. Kuzak juga meyakinkan bahwa Ford akan terus menggunakan teknologi sebagai pembeda dengan para kompetitornya.
Termasuk teknologi MyTouch baru dari platform Sync yang akan mulai berjalan pada generasi mobil-mobil Ford berikutnya. MyTouch, sekarang sudah diaplikasikan pad Ford Edge dan Lincoln MKX crossover. Perangkat ini mampu menyediakan layanan navigasi, hiburan, bluetooth melalui layar sentuh.
Menurut Kuzak fitur MyTouch sudah akan bisa diaplikasikan pada semua mobil Ford pada kurun waktu lima tahun mendatang termasuk pada Ford Focus di tahun 2012.
Penulis/Foto:Popo/Ford