Honda Raih CSI Tertinggi Versi J.D.Power

Editor - Kamis, 27 Agustus 2009 | 19:44 WIB

(Editor - )

OTOMOTIFNET - Berdasarkan survey Indonesia Customer Service Index (CSI) pada tahun 2009 yang dilakukan oleh lembaga survey J.D. Power Asia Pacific, Honda meraih posisi tertinggi dalam kepuasan pelanggan terhadap layanan bengkel resminya. Dalam survey ini Honda berhasil mengungguli 9 merek lain yang disurvei termasuk Toyota yang menjadi juara tahun lalu.

Survay ini dilakukan pada 2.673 konsumen pembeli mobil Honda pada periode Februari 2007 hingga Mei 2008, serta melakukan service di bengkel resmi Honda sejak Agustus 2008 sampai Mei 2008. Dan studi dari hasil survey sendiri dilakukan pada Februari hingga Mei 2009.

Totalnya ada lima faktor yang menjadi sorotan utama dalam survey ini, yaitu service quality, vehicle pickup, service initiation, service facility dan service advisor. Tentunya untuk dapat meraih predikat terbaik, berbagai pembenahan sudah lebih dulu dilakukan oleh Honda.

Menariknya, Honda begitu konsen pada banyak hal-hal kecil yang kadang terlupakan tapi bisa mempengaruhi kepuasan. Misalnya lamanya waktu service. Dari data yang dihimpun JD Power, mengungkapkan pelanggan yang mobilnya diservice lebih dari 3 jam pasti akan memiliki nilai kepuasan di bawah rata-rata.

“Kini di bengkel resmi Honda ada yang namanya quick service, dimana proses service mobil bisa dilakukan dengan sangat cepat. Jadi konsumen tidak perlu menunggu lama. Bahkan kualitas quick service mekanik Indonesia juga sudah terbukti dengan mampu menduduki peringkat dua se-Asian Oceania,” jelas Jonfis Fandi, Marketing & After Sales Director PT Honda Prospect Motor (HPM).

Sedang pembenahan lain ada pada peningkatan fasilitas dengan dibukanya 4 dealer baru serta relokasi 2 dealer lama. Sistem dan prosedur penanganan konsumen juga dibenahi lewat penyempurnaan system kerja yang didukung oleh fasilitas online antar bengkel resmi Honda. Selain itu one price policy spare part yang diterapkan Honda juga menambah kenyamanan konsumen Honda khususnya ketika hendak membeli spare part.

Pencapaian ini merupakan bukti konsistensi Honda dalam memberikan pelayanan after sales yang terbaik. Semoga pelayanan yang semakin baik ini bisa terus bertahan dan terus menguntungkan konsumen.

Peringkat CSI by J.D. Power
1 / Honda / 751
2 / Toyota / 749
3 / Isuzu / 747
4 / Nissan / 743
5 / Daihatsu / 742
6 / Ford / 741
7 / Hyundai / 736
8 / Kia / 736
9 / Suzuki / 736
Rata-rata : 745

Penulis/Foto:Popo