Cologna - Baru saja, Kawasaki secara resmi merilis Ninja H2. Motor sport misterius yang akhirnya terkuak keberadaanya dari proses launching di Intermot Motorcycle Fair Cologne 2014. Desainnya tak biasa dan menggunakan supercharger untuk meningkatkan performannya.
Yasushi Kawakami, Managing Director Kawasaki Motors Europe dalam sambutannya menjelaskan jika motor ini memiliki power hingga 300dk. "Brand Ninja yang ikonik, warisan adalah kunci untuk kawasaki, dibuat dengan kepercayaan menghasilkan penghormatan kepada mesin berperforma tinggi dari Kawasaki," jelasnya.
Dijelaskan pula jika motor ini merupakan hasil dari skill tinggi teknisi Kawasaki dari divisi sepeda motor yang bekerja sama dengan divisi aerospace dan gas turbine. Hasilnya adalah H2 yang berperforma tinggi.
Secara kasar, spesifikasinya adalah menggunakan supercharger, aerodynamic surfaces,rangka One-off trellis dan single swing arm. Ketinggian joknya bisa diatur sesuai pengendara dan dilengkapi dengan sistem pengereman dan kaki-kaki bertitle "racing".
Seperti bisa dilihat, Ninja H2 yang pertama kali dirilis ini mengusung body styling berwarna hitam carbn fibre dan memiliki perangkat aerodinamika yang menarik dengan sayap-sayap layaknya mobil F1. Versi 'R' ini konon akan sedikit berbeda dengan versi jalannya.
Tunggu info lebih lanjutnya!
(motor.otomotifnet.com)