Mengonfirmasi hal tersebut, Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menyatakan jika munculnya Ayla (type D) tanpa AC dan audio merupakan bagian di dalam strategi marketing.
"Kehadiran Ayla terendah untuk menanggapi banyaknya tipe konsumen. Salah satunya untuk mengincar konsumen fleet yang butuh mobil murah sebagai hadiah. Jadi bisa buat promosi-promosi perusahaan," papar Amelia.
Menurutnya, jika menginginkan fitur yang lebih baik konsumen bisa menambahkan sendiri fitur-fiturnya. "Kalau konsumen mau lengkap ada pilihan lain. Seperti tipe D+, tipe M dan tipe X," sarannya.
Seperti diketahui, pada tipe D, Ayla hadir tanpa CD player, velg alloy, AC, airbag, power steering, power window dan spion elektrik. Untuk tipe M dan X diatasnya telah dilengkapi transmisi manual dan otomatis. (mobil.otomotifnet.com)