Area Hall D2 berukuran 500 m2 dimanfaatkan Geely Indonesia sebagai moment perkenalan produk anyarnya. Satu diantaranya adalah Geely Emgrand7 atau EC7 yang menyasar pasar sedan kelas menengah Tanah Air.
Pihak Geely Mobil Indonesia akan memperkenalkan Geely EC7. Sedan tersebut memiliki kapasitas mesin 1.8 liter yang dikawinkan dengan transmisi manual.
Di luar sana, EC7 disandingkan dengan produk sedan lainnya seperti Chevrolet Cruze dan Hyundai Elantra. Geely EC7 bahkan mendapatkan presikat 5 bintang dalam uji keselamatan versi Euro NCAP (meliputi child occupant protection, pedestrian protection dan safety assist).
Bagaimana tampang asli dan harga yang ditawarkan Geely Indonesia kepada konsumen? Tunggu kehadirannya di IIMS 2012. (mobil.otomotifnet.com)