City Car bisa dipakai untuk menyusuri kota-kota tujuan
Tapi, sebelum melancong ke kota yang jadi tujuan para mudikers, coba timbang-timbang lagi deh kalau mesti bawa mobil sendiri. Sebab, berdasarkan perkiraan kementerian perhubungan, mobil yang melaju di jalur selatan dan utara, dijamin padat. Paling tidak ada 3 jutaan secara bersamaan pulang kampung. Nah, kalau enggak mau terjebak macet, ada baiknya untuk menuju kota liburan, menggunakan moda transportasi umum macam pesawat terbang.
Enggak usah pusing bakal kesusahan untuk jalan-jalan di kota wisata. Boleh kiranya, menjajal rental mobil yang kini jamak disediakan para pengusaha lokal. Sebagai ancar-ancar, coba simak berapa harga pasarannya.
JAWA TENGAH
Di Solo, ada Hiro Rent Car & Tours Travel yang memiliki armada rental total 9 Unit. Di antaranya Toyota Innova, Avanza, Alphard, KIA Travello, Daihatsu Xenia. Mobil paling tua lansiran 2008. Sistem rental menggunakan driver bukan lepas kunci. Untuk hadapi lebaran berlaku sistem booking. “Paling lambat 3 hari sebelum hari lebaran (H-3). Itu saja dengan catatan bila armada kami masih tersedia. Karena seperti tahun lalu sudah fully booked,” ujar Ayu dari Hiro Rent Car & Tours Travel ketika ditemui di kantornya, Jalan Bayangkara nomor 9 Solo.
Untuk jasa sewa pada hari raya lebaran berbeda dengan hari biasa. Sebut saja untuk sewa Toyota Innova (per 12 jam pemakaian dalam kota) include bahan bakar dengan driver Rp 850 ribu. Bandingkan dengan harga hari biasa yang hanya Rp 500 ribu. Sedangkan untuk Toyota Avanza Rp 750 ribu (harga lebaran). Bukan hari raya, cukup Rp 400 ribuan. Oh ya untuk Toyota Alphard, ada lagi kategorinya. Harga lebaran Rp 3 juta per 12 jam (lansiran 2008). Sedangkan New Alphard Rp 3,5 jutaan per 12 jam (lansiran 2010). “Untuk booking lebaran harus bayar uang muka setengah harga dulu, tentunya dengan harga lebaran. Meskipun booking 1 bulan sebelum lebaran tetap saja berlaku harga lebaran,” bilang Ayu lagi.
Selain Hiro, di Solo juga ada Otorent. Di sini berlaku sistem lepas kunci dengan syarat khusus, apalagi bila Anda baru pertama kali menyewa. “Syaratnya akan disurvey dulu ke rumah dulu. Penyewa harus ber-KTP Solo. Luar Solo enggak berani. Lalu mesti ada jaminan sepeda motor tentunya pajaknya hidup bukan mati. Disarankan motor jaminan lansiran 2000. Lantas disertakan Kartu Keluarga (KK) juga,” papar Jono dari Otorent. Walau berlaku lepas kunci, namun bilamana menginginkan supir, Otorent bisa membantu menyediakan.
Otorent memiliki 13 unit mobil, paling tua armadanya lansiran 2002. Mayoritas Avanza dan Xenia, ada pula Innova, lalu Isuzu Panther. Lantas untuk hadapi lebaran, berlaku peminjaman minimal 7 hari (kalau dulu 5 hari). “Untuk rental Avanza dalam kota Rp 225 ribu (per 12 jam). Kalau luar kota Rp 250 ribu. Nah lebaran ada kenaikan Rp 50 ribu. Jadi untuk luar kota Rp 300 ribu. Tinggal dikalikan 7 hari saja,” sambung Jono lagi.
JATENG
Hiro Rent Car & Tours Travel
Jalan Bayangkara nomor 9, Solo
0271739666, 0271713574
Otorent
Jalan MW Maramis nomor 35, Solo
02717969998, 0271855268
Hafa Transport
dr Wahidin nomor 1 Kali Wiru (depan Pom Bensin) Semarang
(024)70070031, 8315106, 081228111009
Bila membutuhkan rental mobil di Semarang, salah satu rujukan bisa Sambangi Hafa Transport (HT). HT memiliki 5 cabang tersebar di Semarang bahkan kota lain di Jawa Tengah. Selain itu Armadanya banyak. Di Kali Wiru saja ada sekitar 30 unit mobil. Di antaranya Honda Jazz, All New Jazz, Suzuki Swift, Toyota Yaris. Lainnya sekelas Avanza, Innova, Suzuki APV dan banyak lagi.
Untuk lebaran, berlaku sewa paket. “Yakni sewa langsung 6 hari. Cara sewa dengan booking dan dp minimal Rp 500 ribu,” bilang Erik, dari HT Kali Wiru. Menariknya HT siap dihubungi 24 jam bila dibutuhkan. Sedangkan untuk sistemnya berlakukan lepas kunci. Tentunya dengan syarat ketat utamanya bagi pelanggan baru. Yakni menunjukan KTP asli, Sim A atau C, kartu keluarga (kk), jaminan motor serta stnk yang pajaknya hidup. “Dan pasti akan disurvey dulu,” lanjut Erik.
Oh ya untuk jasa sewa, terkait hari raya lebaran menurut Erik ada kenaikan. Misalnya kalau bukan hari raya untuk mobil Honda Jazz ongkos sewanya perhari sekitar Rp 350 ribu, menjadi Rp 450 ribuan perhari.
JATIM-BALI
Tak beda dengan Jateng, di Jatim-Bali juga menyediakan sejumlah rental mobil. Seperti dilakoni Aldian’s Rent Car dan Anugrah Rent Car. Untuk Aldian menyediakan Avanza, Xenia dan dan Suzuki APV dengan tarif Rp 250 ribu/hari. Sementara Toyota Innova, Rp 350 ribu/hari). “Kalau tempatnya terlalu jauh jasa antar dan ambil mobil seharga Rp 25 ribu,” jelas Ambar Uril, pemilik Aldian’s Rent Car sembari menyebut kalau lama penyewaan mobil di atas 15 hari dapat diskon khusus.
Sementara Anugrah memberi banderol Rp 200 ribu buat sewa mobil KIA Picanto. Untuk Avanza, Xenia dan APV Rp 250 ribu/hari. Sedangkan Toyota Innova, Honda Jazz dan City Rp 350 ribu/hari. “Jangan lupa syarat sewanya bisa fotocopy ktp atau pbb,” jelas puji widodo, owner Anugrah Rent Car. (mobil.otomotifnet.com)
JATIM-BALI
Aldian’s Rent Car
Jl. Jojoran I Perintis 3 nomer 33 Surabaya. Telp 03160221751/08155169349.
Anugrah Rent Car
Jl. Jojoran I blok AA nomer 30 Surabaya. Telp 03171363734 / 08179345861.
Madusari Rent Car
Bali (08174790920)
Deddy Homestay
Bali (082147467289) www.deddyhomestay.com