Semua Mesin Mobil Proton Akan Diganti Mesin Petronas Turbo

Bagja - Selasa, 6 Oktober 2015 | 09:03 WIB

(Bagja - )


Kuala Lumpur - Pabrikan mobil Malaysia, Proton terus menyempurnakan teknologi performa mobil-mobilnya. Kabar paling baru, mesin andalan mereka, CamPro akan diganti dengan mesin baru, Petronas Turbo.

Mesin CamPro dan CamPro CFE akan diganti dengan mesin terbaru dari keluarga PEtronas E01. Mesin baru yang akan berkapasitas 2.0 liter ini bakal disematkan turbo. Kemungkinan, tenaga yang diproduksi mencapai 160 dk dan torsi 250 nm.

Selain itu, torque conventer juga akan mengusung garapan Jepang, Jatco dengan tipe CVTs untuk bersanding dengan mesin baru. Kesenangan berkendara dan efisiensi bahan bakar menjadi tujuan Proton mengganti semua mesinnya dengan mesin baru ini.

"Namun, perlu dicatat bahwa seluruh proyek masih sangat banyak membutuhkan proses dan kemungkinan baru akan terjadi paling cepat 2018 atau 2019 mendatang," ujar Brand Chief Technical Officer Proton, Abdul Rashid Musa. (mobil.otomotifnet.com)