Las Vegas – Honda Ridgeline Baja Race Truck tampil perdana di ajang modifikasi Specialty Equipment Market Association (SEMA) 2015. Ini merupakan model konsep dengan desain livery khas Honda Racing dengan paduan warna merah, putih, hitam dan abu-abu.
Honda Ridgeline Baja Race Truck menggunakan mesin HPD’s HR35TT Twin-Turbocharged V6 3,5 liter Twin Turbo yang mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 550 dk. Mesin ini khusus dikembangkan oleh Honda U.S Motorsports Engineering Arm, Honda Performance Development (HPD) dan juga Honda R&D Americas.
Meski model ini masih berupa konsep namun sejumlah perubahan mendasar pada Honda Ridgeline generasi mendatang ini sudah dapat terlihat pada bagian front fascia, kap mesin serta bagian sampingnya.
Fender besar, ban off-road chunky, dan pencahayaan LED juga turut tersemat. Menurut Honda, fasia depan, kap mesin, atap, terinspirasi dari versi produksi yang akan datang. (mobil.otomotifnet.com)