MotoGP : Cegah Kontroversi Rossi-Marquez Berlanjut, FIM Ubah Aturan Di 2016

Dimas Pradopo - Jumat, 6 November 2015 | 01:12 WIB

(Dimas Pradopo - )


Eropa – Mencegah terjadi lagi kontroversi bentrokan antara Valentino Rossi dan Marc Marquez di GP Malaysia yang menyebabkan Marquez jatuh dan Rossi kena penalti, federasi balap motor internasional (FIM) akan mengubah aturan untuk 2016.

Presiden FIM, Vito Ippolito mengeluarkan pernyataan itu yang ditujukan kepada pembalap MotoGP. Arena MotoGP diguncang bentrokan yang terjadi saat balapan di sirkuit Sepang itu yang membuat Rossi start dari posisi belakang di ronde terakhir GP Valencia.

“Selama beberapa hari terakhir, telah terjadi kontroversi yang sayangnya telah melampaui batas-batas semangat yang baik, pada kesempatan ini, logika itu sendiri,” demikian bunyi pernyataan Ippolito.

“Apa yang Anda lakukan dan katakan bisa memiliki konsekuensi yang tidak sesuai dengan nilai-nilai luhur olahraga kami.”

Ippolito berjanji akan memantau ketat perilaku pembalap di Valencia dan perubahan akan dilaksanakan pada 2016.

“Kita harus ingat bahwa kita menyelenggarakan dan melaksanakan olahraga ini di tingkat profesional, bukan hanya karena itu adalah hiburan dan penampilan luar biasa, tetapi juga untuk menampilkan nilai-nilai yang kita percaya,” lanjut pernyataannya.

“Balapan berikutnya akan disiarkan secara langsung dan diikuti penonton dengan jumlah yang sangat besar.”

“Oleh karena itu kedepannya kita memiliki kesempatan emas untuk menunjukkan kepada dunia nilai tertinggi olahraga kita, dengan demikian menjadi contoh yang bagus.”

“Kami juga ingin meyakinkan semua orang bahwa akhir pekan ini kami akan membayar lebih banyak perhatian terhadap apa yang terjadi di trek untuk kepentingan olahraga.”

“Kami ingin menekankan, untuk tahun depan, beberapa perubahan akan dilakukan untuk mencegah (kontroversi) ini terjadi lagi.” (otosport.otomotifnet.com)