Jakarta - Selain sukses berkiprah di dunia balap internasional seperti MXGP dan MotoGP, PT Tara Kusuma Indah (TKI) juga mendapat penghargaan Disney Award 2015 beberapa waktu lalu.
Produsen helm INK, KYT, MDS, BMC dan Hiu ini diberikan penhargaan langsung oleh The Walt Disney Company dari Amerika. Tepatnya untuk helm MDS tipe Sport R3 dan BMC Milan yang dianugerahi Best Product Disney Award 2015 yang berhasil menyisihkan lebih dari 300 produk lisensi Disney yang beredar di Indonesia.
Untuk dapat memenangkan kategori Best Product, helm MDS dan BMC dikompetisikan dengan kategori Disney Consumer Product lain. Seperti mainan, produk kesehatan dan fashion.
"Saat ini ada lebih dari 300 produk yang terdaftar sebagai lisensi Disney. Kami tidak menyangkan bisa mendapatkan penghargaan ini terlebih PT TKI baru dua tahun mengambil lisensi Disney," jelas Simon Mulyadi, Promotion Manager PT Tara Kusuma Indah.
Helm MDS Sport R3 dan BMC Milan memiliki desain yang atraktif dan menarik dengan penggunaan motif khas Disney. Seperti tokoh kartun Donal Bebek, film Cars dan Mickey Mouse. Untuk harga jual MDS Sport R3 dan BMC Milan ada di kisaran Rp 185-230 ribuan. (motor.otomotifnet.com)