Jajal VW Polo 1.2 TSI Rute Jakarta - Bandung

Editor - Senin, 29 Februari 2016 | 08:51 WIB

VW Polo 1.2 TSI (Editor - )

Otomotifnet.com - Pada pekan terakhir Februari 2016 ini, tepatnya pada tanggal 26 di hari Jum’at, Volkswagen Indonesia mengajak awak media untuk mencicipi hatchback entry level andalan mereka yaitu Polo 1.2 TSI dengan rute Jakarta – Bandung. 

Rute ini dipilih untuk membuktikan performa dari mesin 4 silinder yang kini berkapasitas 1200 cc dengan teknologi Turbo Stratified Injection (TSI) dan transmisi otomatis kopling ganda bertajuk Direct Shift Gearbox (DSG) 7 percepatannya.

Berangkat dari showroom VW di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, hingga akhirnya tiba di lokasi acara yang berada di kawasan Padalarang, Jawa Barat, rombongan Polo ini dihadapkan dengan berbagai kondisi lalu lintas, seperti kemacetan panjang juga mendaki tanjakan panjang pada ruas jalan tol. 

Tak hanya sampai disitu, hatchback ini kembali diuji kegesitan handlingnya pada sesi fun slalom antara punggawa Nuvolks Bandung dan awak media. esi fun slalom antara punggawa Nuvolks Bandung dan awak media. 

Dan kabar baik bagi anda yang kepincut dengan VW Polo, karena tidak perlu membayangkan harga selangit yang biasanya menjadi ciri khas mobil baru asal eropa. Banderol resmi untuk hatchback yang didatangkan dari India ini hanya Rp 259 juta on-the-road untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya. 

“Dengan harga yang lebih rendah dari versi pendahulunya, kami siap bersaing dengan kompetitor dari pabrikan Jepang. Dan tentu jaminan kualitas ala VW tetap dipertahankan.” Ujar Rony Syarif selaku Head Of Marketing Volkswagen Indonesia.

Dengan kata lain, harga akan saling beradu dengan hatchback asal pabrikan negeri sakura seperti Mazda2 Skyactiv ataupun Honda Jazz. Tertarik menjadikan Polo 1.2 TSI sebagai “My First German Car” anda, seperti slogannya? (Tejja)