Produk Baru TATA, Double Cabin Hingga Kendaraan Militer

Editor - Senin, 29 Februari 2016 | 17:45 WIB

(Editor - )

Jakarta - PT. TATA Motors Indonesia ingin memperkuat merek TATA di Indonesia dengan fokus di segmen komersial.

Untuk itu, tahun ini TMI berencana meluncurkan empat produk kendaraan niaga baru untuk pasar Indonesia.

Meliputi Tata Xenon Double Cabin 4X4, Tata Ultra Medium Truck, Tata Prima 6X4 Tractor Head dan kendaraan militer dengan basis LTT 913.

Biswadev Sengupta, President Director TMI mengungkapkan, tiga produk pertama merupakan kendaraan niaga untuk mendongkrak perekonomian masyarakat Indonesia.

Sedangkan untuk LTT 913, hanya akan dijual kepada Brimob sebagai mobil transportasi prajurit atau keperluan militer lain.

Adapun tanggal peluncurannya belum diumumkan.

"Untuk keempat produk ini sudah 99 persen siap launching di Indonesia, tapi kalau untuk kapannya, tenang pasti kita kabarin kok," ungkap Fajar Harianto, Public Relations Manager TMI dalam media gathering di Pondok Indah, Jakarta Selatan (29/2). (Bob)