Nuansa Teknologi di Perjalanan 3 Model Mazda Terkini

Sabtu, 19 Maret 2016 | 05:55 WIB

Mazda Drive a Life, Bandung

Bandung - Mazda Drive a Life diselenggarakan perjalanan tes dengan tiga tipe mobil berbeda diselenggarakan PT Mazda Motor Indonesia  selama dua hari (18-19/3).

Tiga model andalan MMI, All New Mazda 2, New Mazda 6 dan New Mazda CX-5 disajikan kepada 20 jurnalis tanah air untuk melakukan perjalanan Jakarta-Purwakarta-Bandung.

"Melalui kegiatan Mazda Drive a Life kami ingin memberikan pengalaman berkendara yang lebih hidup. Terbungkus nuansa premium yang hadir dalam jajaran produk Mazda generasi terbaru yang digunakan di media drive ini," ucap keizo Okue, Presdir MMI dalam sambutannya di sebuah kafe di Jakarta Selatan.