Ini Daftar Sepeda Motor Paling Membahagiakan di 2016

Dimas Pradopo - Kamis, 24 Maret 2016 | 14:01 WIB

(Dimas Pradopo - )

Jakarta - Untuk kedua kalinya, Indeks Kebahagiaan Berkendara (IKB) 2016 digelar, awardingnya dilakukan di Whiz Prime Kelapa Gading kemarin sore (23/3).

Bukan cuma mobil, survey online yang berlangsung pada 15 Januari hingga 29 Februari 2016 ini juga mengukur kebahagiaan berkendara pada sepeda motor. Hasilnya, bisa dilihat pada tabel di bawah ini.

“IKB merupakan formulasi dari kepuasan berkendara dan tingkat emosi saat berkendara. Kondisi kendaraan, kondisi jalan yang dilalui, sampai perilaku pengendara lain semuanya mempengaruhi seberapa besar kebahagiaan seseorang dalam berkendara,” papar Billy Riestianto selaku Editor in Chief OTOMOTIFNET.COM.

Survei ini melibatkan 3.086 responden yang merupakan pengguna kendaraan motor dan mobil yang berusia lebih dari 18 tahun dari 30 provinsi di Indonesia dengan profil pria dan wanita SES A sampai dengan C.

Sedang mobil dan motor yang disurvei harus sudah berumur minimal 1 tahun. Jadi jangan heran jika beberapa motor terbaru seperti Yamaha MX King atau Honda Sonic 150R belum masuk dalam survei ini.

Totalnya ada 109 pertanyaan tentang indeks kepuasan berkendara dan tingkat emosi saat berkendara yang harus diisi oleh setiap responden.

Kedua parameter ini meliputi aspek kualitas fisik kendaraan, aspek kondisi fisik jalan dan aspek perilaku pengendara lain.

"Singkatnya, kita mencari tahu ekspektasi kebahagiaan menurut pengguna kendaraan, lalu kita tanyakan sejauh mana tingkat kebahagiaan kendaraan yang digunakan berdasarkan ekspektasi tersebut," jelas Hendy Adhitya dari tim riset IKB Kompas-Gramedia.

Beberapa sepeda motor seperti Yamaha V-Ixion, Honda Vario 125 hingga Suzuki Satria F150 menjadi tipe yang konsisten memberikan kebahagiaan maksimal pada penggunannya di kategorinya masing-masing.

Namun tak sedikit pula tipe-tipe motor yang menyodok seperti Yamaha NMAX menggeser Vespa S di kelas skutik 150 cc, Yamaha MT25 yang tahun ini lebih membahagiakan ketimbang juara sport 200-250 cc tahun 2015, Suzuki Inazuma. Honda CBR150R juga dianggap lebih membahagiakan di tahun ini.

Sedang tahun 2016, motor yang memiliki indeks kebahagiaan tertinggi adalah Suzuki Satria F150 dengan total indeks 72,53 % mengungguli Yamaha V-Ixion yang tahun lalu meraih penghargaan paling prestisius ini.

Motor sport terlaris di Indonesia jadi runner up dengan indeks 71,86 %. Untuk merek paling membahagiakan, tahun ini jatuh pada Yamaha. (otomotifnet.com)

Indeks Kebahagiaan Berkendara 2016 kategori sepeda motor