Lorenzo Pembalap Termahal? Ini Daftar Gaji Pembalap MotoGP

Kamis, 12 Mei 2016 | 11:36 WIB

Eropa – Menyusul kabar pindahnya Jorge Lorenzo dari tim Yamaha ke Ducati, media Italia Gazzetta dello Sport mengklaim Lorenzo menjadi pembalap termahal. Benarkah begitu?

MotoGP salah satu olahraga balap profesional yang ditonton di seluruh dunia dan memiliki jutaan penggemar. Namun tidak diketahui secara pasti berapa bayaran yang diterima pembalap setiap lomba atau gaji berdasarkan kontrak.

Valentino Rossi sering masuk terdaftar di antara atlet bayaran tertinggi dunia menurut Majalah Forbes.    

Namun Rossi bakal disalip Lorenzo yang dibayar oleh Ducati sebesar 25 juta euro atau sekitar Rp 370 miliar untuk dua musim balapan (2017 dan 2018).

Apa benar juara dunia MotoGP tiga kali itu nanti akan jadi pembalap termahal seperti diklaim media Italia tadi?

Berikut ini daftar gaji pembalap MotoGP 2016 (dalam rupiah) yang dihimpun dari berbagai sumber seperti Forbes, Guardian, BBC dan CNN. Gaji per tahun ini di luar pendapatan lain. (otomotifnet.com)

DAFTAR GAJI JOKI MOTOGP
1. Valentino Rossi (Yamaha)               130 miliar
2. Marc Marquez (Repsol Honda)        130 miliar    
3. Jorge Lorenzo (Yamaha)                   84,5 miliar    
4. Dani Pedrosa (Repsol Honda)           32,5 miliar    
5. Andrea Dovizioso (Ducati)                13 miliar    
6. Cal Crutchlow (LCR Honda)              13 miliar
7. Aleix Espargaro (Suzuki)                  11,7 miliar    
8. Alvaro Bautista (Aprilia Gresini)         11,7 miliar    
9. Andrea Iannone (Ducati)                   11,05 miliar    
10. Pol Espargaro (Monster Yamaha)    11,05 miliar    
11. Bradley Smith (Monster Yamaha)     11,05 miliar
12. Danilo Petrucci (Pramac)                  8,45 miliar    
13. Maverick Vinales (Suzuki)                 7,02 miliar    
14. Scott Redding (Pramac)                    6,5 miliar    
15. Yonny Hernadez (Aspar Ducati)         6,5 miliar
16. Hector Barbera (Avintia Ducati)          5,46 miliar
17. Loris Baz (Avintia Ducati)                  4,55 miliar
18. Stefan Bradl (Aprilia Gresini)              3,9 miliar    
19. Eugene Laverty (Aspar Ducati)           3,9 miliar    
20. Jack Miller (Marc VDS Honda)           3,9 miliar    
21. Tito Rabat (Marc VDS Honda)            2,86 miliar