Catat! Ini Daftar Lokasi Penjaga Pemudik Motor Honda di Libur Lebaran 2016

Antonius Yuliyanto - Kamis, 9 Juni 2016 | 11:30 WIB

(Antonius Yuliyanto - )

Jakarta - Tradisi mudik tiap tahun selalu disesaki pengguna motor, maka dari itu pabrikan seperti PT Astra Honda Motor (AHM) turut serta agar pemudik bisa lebih aman di jalan, tentu dengan adanya Posko Mudik Honda yang berjaga dan siap membantu jika ada kendala.

“Tahun ini ada 16 posko yang tersebar dari Lampung, seluruh Jawa dan Bali, dan ditambah 10 posko yang bekerja sama dengan Korlantas Polri,” terang Istiyani Susriyati GM Honda Customer Care Center-HC3. Ditambah juga dengan AHASS Siaga.

Detailnya di Lampung ada 1 Posko Honda (Natar, Bandar Lampung) dan 2 AHASS Siaga, di Bali ada 1 Posko Honda (Mendoyo). Banten dan Jawa Barat ada 7 Posko Honda (Pelamunan, Balaraja, Pamanukan, Cirebon, Cianjur, Nagrek, Tasikmalaya) dan 2 AHASS Siaga. Jawa Tengah dan Jawa Timur ada 8 Posko Honda (Tegal, Ungaran, Kebarongan, Purworejo, Madiun, Mojokerto, Pasuruan, Kepanjen-Malang) dan 6 AHASS Siaga.

Posko ini tentu saja siap membantu jika pemudik mengalami kendala pada motornya, selain itu pemudik juga dimanjakan dengan berbagai fasilitas yang disediakan. Setidaknya ada cek kesehatan, wi-fi, TV, kursi pijak dan takjil.

“Khusus di wilayah Jawa Barat, ada 3 posko yang ditambahkan jasa potong rambut. Sedang di Jawa Tengah ada jasa pijat tradisional,” terang Bu Isti, demikian beliau biasa disapa. (Otomotifnet.com)