Jakarta - Liburan Lebaran identik dengan macet, perjalanan panjang serta stop n go. Kalau kebetulan lagi mau ganti kampas rem yang tahan disiksa, bisa pertimbangkan MK Kashiyama.
Selain kondang dengan dus biru dan kuning, adapula dengan kemasan merah. “Dus merah untuk berkendara harian dan racikan bahannya lebih spesial,” terang Hening Laksmana, presiden direktur PT MK Prima Gemilang, pabrikan pabrikan pembuat brake pad dan brake shoe MK Kashiyama di Gresik, Jatim.
Racikan brake pad dalam dus merah untuk Anda pemilik Toyota Avanza, Daihatsu Xenia. Toyota Rush, Daihatsu Terios hingga Suzuki APV. Formulasi bahan campurannya sangat baik buat feeling pengereman, kepakeman yang smooth dan tidak bikin kaget.
Selain itu tingkat silencenya tinggi dan minim bunyi. Usia pakai yang tinggi juga bisa jadi pertimbangan, apalagi gradenya setara OEM. “Malah untuk pakem, bisa lebih menggigit yang dus merah dibanding pabrikan,” tambah pria ramah ini.
Menurut V Yonny, Direktur operasional PT Dirgaputra Ekapratama(DEP), distributor MK Kashiyama, kampas ini bisa dibeli dipusat-pusat onderdil di Tanah Air. “Harganya memang lebih mahal sekitar 20% dibanding dus biru,” tambahnya saat finish LTT produk aftermarket di Gresik, Jatim, beberapa waktu lalu.
Pricelistnya berkisar Rp 194 ribu untuk Avanza. Sementara untuk perbandingan brake pad original Avanza Rp 400 ribuan. Lumayan selisihnya, apalagi MK Prima menawarkan performa layaknya komponen orisinil saat baru. (otomotifnet.com)