Nico Rosberg Target Podium di Balapan Ke-200

Kamis, 15 September 2016 | 21:46 WIB

Singapura – Kandidat juara dunia Nico Rosberg membidik finish podium di GP Singapura akhir pekan ini pada balapannya yang ke-200, setelah delapan tahun tidak pernah naik di tangga podium di sini.

Nico Rosberg dan rekan setimnya Lewis Hamilton tengah berburu gelar juara dunia musim ini. Hingga putaran ke-14 GP Italia, pembalap Jerman itu hanya tertinggal dua point dari Hamilton sang juara dunia bertahan.

Menjelang GP Singapura akhir pekan ini, Rosberg ingin meneruskan suksesnya memenangkan lomba yang sudah diraihnya di GP Belgia dan Italia. Paling tidak, ia berharap untuk kembali naik podium di Singapura setelah absen delapan tahun.

Sejak Singapura menggelar balap F1 pada 2008 dan menjadi balapan F1 pertama yang berlangsung malam hari, Rosberg baru sekali naik podium, bersama tim Williams. Seterusnya ia tidak pernah merasakan gemerlapnya atmosfer podium di sini.

Sepanjang kariernya di F1, akhir pekan ini Rosberg akan menjalani balapannya yang ke-200. Ia telah memenangkan 21 balapan dan dalam dua tahun terakhir menempati peringkat runner-up kejuaraan. Ia pun pasang target naik podium di Singapura.

"Sekarang fokus saya pada Singapura - perlombaan yang sudah pasang surut bagi saya," katanya kepada Crash.net.

"Saya pernah naik podium kedua pada tahun 2008, tetapi belum sampai di sana lagi, jadi targetnya hari Minggu nanti," lanjut anak mantan juara dunia F1 Keke Rosberg.

"Tentu saja, itu tidak akan mudah. Ini adalah treknya Red Bull dan kami tidak begitu kuat di sana tahun lalu. Tetapi saya memiliki keyakinan pada tim dan keyakinan pada diri sendiri setinggi mungkin," tambah Rosberg yang bertekad memenangkan setiap lomba.

Selain podium 2008, Rosberg finish terbaik di Singapura adalah keempat tahun 2013 dan 2015. (otomotifnet.com)