Singapura – Nico Rosberg menjawab tantangan tim Red Bull dengan menjadi pembalap tercepat di latihan bebas kedua GP Singapura, Jumat malam (16/9), setelah sebelumnya Max Verstappen memimpin latihan pertama.
Pada latihan pembuka petang tadi, Rosberg hanya berada di posisi lima tercepat dan harus berhenti lebih awal karena mengalami kecelakaan. Saat itu Verstapen dan rekan setimnya di Red Bull Daniel Ricciardo memimpin 1-2.
Kini pembalap Mercedes asal Jerman itu berada di depan, mengalahkan pembalap Ferrari Kimi Raikkonen di posisi kedua tercepat dan Verstappen di tempat ketiga.
Kebanyakan pembalap menciptakan waktu terbaiknya menggunakan ban ultralembut. Dari 90 menit sesi latihan, Rosberg memimpin sejak pertengahan sesi dengan waktu 1 menit 44,152 detik.
Catatan waktunya itu menggeser waktu tercepat Raikkonen 1:44,427. Keduanya pakai ban ultralembut.
Pimpinan klasemen Lewis Hamilton yang sempat berada di atas, mengalami masalah hidraulis. Posisinya merosot jadi keenam kemudian mundur ketujuh setelah dilewati Ricciardo.
Hingga bendera finish dikibarkan, posisi Rosberg tetap tercepat dari pembalap Ferrari dan Red Bull. Akankah kondisi ini terus berlanjut hingga babak kualifikasi Sabtu malam? (otomotifnet.com)
Hasil Latihan Bebas Kedua
1. Nico Rosberg Mercedes-Mercedes 1:44,152
2. Kimi Raikkonen Ferrari-Ferrari 1:44,427
3. Max Verstappen Red Bull-TAG 1:44,532
4. Daniel Ricciardo Red Bull-TAG 1:44,557
5. Sebastian Vettel Ferrari-Ferrari 1:45,161
6. Nico Hulkenberg Force India-Mercedes 1:45,182
7. Lewis Hamilton Mercedes-Mercedes 1:45,275
8. Carlos Sainz Jr Toro Rosso-Ferrari 1:45,507
9. Fernando Alonso McLaren-Honda 1:45,779
10. Daniil Kvyat Toro Rosso-Ferrari 1:46,029
11. Sergio Perez Force India-Mercedes 1:46,063
12. Jenson Button McLaren-Honda 1:46,574
13. Esteban Gutierrez Haas-Ferrari 1:46,727
14. Felipe Massa Williams-Mercedes 1:46,856
15. Valtteri Bottas Williams-Mercedes 1:46,960
16. Kevin Magnussen Renault-Renault 1:47,161
17. Jolyon Palmer Renault-Renault 1:47,166
18. Felipe Nasr Sauber-Ferrari 1:47,531
19. Romain Grosjean Haas-Ferrari 1:48,391
20. Marcus Ericsson Sauber-Ferrari 1:48,487
21. Pascal Wehrlein Manor-Mercedes 1:48,505
22. Esteban Ocon Manor-Mercedes 1:48,823