Modifikasi Astra Daihatsu Ayla M 2015, Sangar Pakai Ban Pacul

Parwata - Rabu, 9 November 2016 | 08:25 WIB

(Parwata - )

Kejar tampilan rally style dengan ban pacul dan pelek langka

Jakarta - Barry Perdana memang senang gaya rally style. "Hari gini mau ceper-ceperan pakai pelek gede, kayaknya enggak mungkin ya. Rally style paling pas deh!" seru Barry, sapaan akrab pemilik Astra Daihatsu Ayla warna putih ini. Langsung saja Barry belanja pelek, ban pacul, fog lamp dan body kit. "Memang cuman fokus di tampilan, jadi enggak berat banget modifikasinya," bisiknya.

Namanya juga pereli, pelek yang dicari pun tetap versi orisinal yang kerap dipakai di dunia rally. "Gue pakai Enkei Rally," ujar Barry. “Gue ambil ini karena modelnya rally banget dan yang ukuran 14 inci dengan PCD 4x100 memang jarang," seru pria 35 tahun ini. Untuk ban, ia pakai ban pacul Delium Pro Rally 107 ukuran 185/65R14. “Biar sangar sekalian, hahaha,” tawanya.

Racikan suspensinya, per depan belakang diganti dengan per Eibach untuk Mercy W203. “Depan belakang langsung pas, enggak ubah apapun,” serunya. Lalu sokbrekernya diganti lansiran Bilstein. "Sekarang jadi enak nih buat nikung sama slalom," gelaknya. Begitu dicoba, memang bantingannya jadi jauh lebih enak dan lebih stabil loh!

Beres dengan pelek, untuk eksteriornya Barry juga menambahkan add-on body kit milik Ayla X Elegant, plus 2 fog lamp Hella 500FF dan 2 Hella 700FF dipasang di bumper depan. Kepalang tanggung, interior pun diubah ala mobil reli. "Setirnya pakai setir OMP 3 spokes tipe deep corn dengan bahan suede hitam. Setir ini biasa dipakai di mobil reli berikut shift knob Sparco,” tukasnya. Masih kurang sangar?    Kyn /otomotifnet.com

Data Modiifikasi  

Pelek dan Suspensi: Pelek Enkei Rally 14x6 inci, ban pacul Delium Pro Rally 107 185/65R14, per Eibach, sokbreker Bilstein
Eksterior: Body kit Ayla X Elegant, bohlam Hella kuning, fog lamp Hella 500FF dan 700FF, bonnet pin depan, belakang OMP, air scoop, antena
Interior: Setir dan shift knob Sparco deep corn suede

Plus: Pakai ban pacul untuk harian
Minus: Jok Recaro belum terpasang