Jakarta-Honda WR-V yang muncul di Sao Paulo Motorshow pekan lalu nampaknya memang hanya bakal di jual untuk pasar Amerika Selatan.
Ya, unit produksi yang berada di Brazil yang bakal membuat SUV dimensinya persis seperti Jazz itu.
Itu karena memang SUV ini dibuat dengan memanfaatkan platform yang sama dengan salah satu hatchback terlaris itu.
Tahun 2017, jika tidak ada perubahan, WR-V sudah akan dilansir ke konsumen. Dan secara segmen akan berhadapan dengan Hyundai i20 Active.
Barangkali memang sudah ada ‘penjatahan’ yang dilakukan Honda pada sejumlah region. Indonesia dan Asia Tenggara, kalau mau SUV pilihannya, CR-V, HR-V, dan BR-V.