Tips Komunitas VANKulture Indonesia, Pasang Foot Light di Honda Stream

Parwata - Jumat, 17 Februari 2017 | 20:33 WIB

(Parwata - )

Jakarta - “Semua harus dari Honda Access,” tegas Iqbal Ramadhan terhadap apa yang dilakukan pada Honda Stream RSZ 2006 miliknya. Itu termasuk foot light yang dipasang pada bagian bawah dasbor.

Untuk yang satu ini, MC di acara kontes modifikasi bertaraf nasional Tanah Air yang juga anggota komunitas VANKulture Indonesia, harus rela merogoh kocek sampai Rp 1 jutaan. Selain itu, juga harus rela menunggu karena barang mesti di-order dari Malaysia.

Soal cara pasang, Iqbal sudah barang tentu menyerahkan pada yang ahlinya. “Lebih kurang cara pasangnya diikutkan dengan aliran listrik untuk lampu kabin. Sehingga ketika pintu ditutup, pijar foot light meredup dan mati seperti lampu kabin,” jelasnya.

Seperti ini foot light Honda Access yang dipasang ke Stream RSZ milik Iqbal. * oct/otomotifnet.com