Vinales dan Marquez Sudah Berebut Gelar MotoGP 2017

Minggu, 19 Februari 2017 | 02:16 WIB

Phillip Island – Perebutan gelar juara dunia 2017 tampaknya sudah dimulai pada tes pramusim di sirkuit Phillip Island, Australia, antara Marc Marquez melawan Maveric Vinales.

Selama tes tiga hari (15-17/2), Marc Marquez memimpin di hari pembuka. Kemudian dua hari berturut-turut Maverick Vinales yang baru bergabung di tim Yamaha, mengalahkan catatan waktu juara dunia bertahan itu.

"Mari kita berharap untuk bertarung memperebutkan gelar dari awal,” kata Vinales yang selalu terceat pada sesi tes (Valencia, Sepang dan Phillip Island).

Pembalap Spanyol berusia 22-tahun itu mengaku merasa sangat nyaman dengan motor Yamaha YZR-M1 tunggangannya.

Melihat hasil tes yang sudah berlangsung selama ini, Vinales menunjukkan bakat luar biasa dalam beradaptasi dengan cepat pada sirkuit baru.

Hasil tes di Phillip Island sangat produktif buat Marc Marquez yang berada di posisi kedua tercepat

Mantan pembalap tim Suzuki ini mengalami peningkatan dalam beradaptasi dengan motor barunya.

"Saya tidak tahu (berapa besar peningkatannya), yang pasti setelah setiap balapan saya akan meningkat," tutur Vinales seraya menyebut harus terus bekerja karena Marquez juga cepat.

Sementara itu Marquez tidak sepenuhnya senang dengan hasil tes, meskipun dijagokan sebagai pembalap yang harus dikalahkan musim 2017 ini.

"Kami masih ada kekurangan, karena saya tidak 100 persen nyaman, tetapi kami bekerja dengan cara yang baik. Kami memiliki masalah kecil dan kita perlu cari tahu dari mana asalnya. Kami sedang menyelidiki di area mesin dan elektronik,” terangnya.

Sudah dua tes pramusim berlangsung, pembalap tim Repsol Honda itu selalu berada tepat di belakang Vinales.

Jadi enggak sabar menunggu tes pramusim terakhir di Losail, Qatar, 10-12 Maret nanti. (Otomotifnet.com)