Jakarta- PT Pertamina Retail kembali meresmikan bengkel kendaraan, Bright Olimart, yang terletak di setiap jaringan SPBU COCO.
Bengkel ini hadir dengan konsep baru, yaitu bergaya modern berbasis convience store. Peresmian yang dilakukan di SPBU COCO Abdul Muis, Jakarta Pusat ini sekaligus berbarengan dengan penandatangan nota kesepakatan atau MoU, antara PT Pertamina (Persero) dengan Grab Indonesia.
"Relaunching Bright Olimart dengan konsep baru ini, untuk memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen, melalui produk dan pelayanan terbaik yang ditawarkan, serta fasilitas yang nyaman," papar Pramono Sulistyo, Direktur Pertamina Retail, Selasa (21/2).
Melalui jaringan outlet Bright Olimart, konsumen dapat melakukan pembelian atau penggantian di tempat untuk produk. Seperti pelumas Pertamina, spare part, aki, ban, angin nitrogen, dan berbagai aksesori seperti jaket, helm, sarung tangan, pengharum interior, shampo kendaraan, serta jasa service ringan lainnya.
Selain itu, bengkel ini juga memiliki ruang tunggu dengan fasilitas yang nyaman, seperti free wifi, snack, teh, kopi, majalah, tempat pengisian baterai handphone. Jadi, konsumen sekaligus dapat beristirahat sebelum melanjutkan perjalanan.
Sebagai informasi, outlet Bright Olimart ini terbagi menjadi tiga tipe, yaitu reguler, modular, dab enduro express. Jaringan bengkel yang dikelola PT Pertamina Retail ini sudah mencapai 30 titik Bright Olimart reguler, 8 titik Bright Olimart modular, dan 50 titik enduro expresa.
"Jaringan retail Bright Olimart bakal kita tambah terus, dan dalam jangka panjang kita harapkan ada 1.000 outlet Bright Olimart," pungkas Pramono. (Otomotifnet.com)