Melihat Lebih Dekat Tampang Motor Konsep Honda 150SS Racer, Basis Mesinnya Dari CB150R

Kamis, 30 Maret 2017 | 13:57 WIB

Thailand - Honda Thailand resmi memperkenalkan motor konsep terbarunya 150SS Racer di gelaran Bangkok International Motor Show 2017. Motor ini mengusung tema Neo Cafe Racer dengan sentuhan desain yang lebih futuristik.

Kesan futuristik Honda 150SS Racer terlihat dari desainnya yang simpel, dengan bodi padat dan aplikasi jok tunggal minimalis. Kaki-kakinya sudah pakai pelek berbahan serat karbon yang dikawinkan ban besutan Metzeler. Selain itu, suspensi depan sudah pakai model upside down.

Urusan mesin, Honda 150SS Racer menggunakan mesin 150 cc, DOHC milik CBR150 Thailand. Mesin ini kemudian digendong sasis model teralis yang digunakan Honda 150SS Racer.

Motor ini makin terlihat keren karena knalpotnya menggunakan jenis underbelly yang bentuknya bak potongan bambu. Selain itu, lengan ayunnya juga sudah memakai model banana, sehingga membuat Honda 150SS Racer ini terlihat kekar.

Penasaran dengan detailnya? Simak foto-fotonya di bawah ini. (Otomotifnet.com)