Berkunjung Ke Museum Ducati Gratis! Bisa Kok..

Rabu, 17 Mei 2017 | 17:14 WIB

Italia - Pecinta Ducati  yang pengen jalan-jalan atau berkunjung ke Museum Ducati yang berada di kota Borgo Panigale, Bologna (Italia), ini dia tarif dan jadwal operasional bukanya serta bisa masuk gratis juga kok.

Nah, terhitung Mei-Juli atau sepanjang musim panas jam operasional Museum Ducati bertambah dari biasanya hanya Senin-Sabtu, maka hari Ahad pun buka dari pukul 09:00 - 16:00 waktu setempat.

Museum Ducati ini merupakan tempat yang paling ramai dikunjungi di kota Borgo Panigale yang menampilkan sejarah produksi Ducati sejak era 1926 sampai milenium baru.

Museum Ducati terbagi dalam 5 ruangan di mana room 1 memamerkan produk 1926-1945

Serta ada ruang khusus yaitu central room yang merupakan ruang tapal kuda yang memamerkan motor balap Ducati sepanjang masa.

Berminat mengunjungi Museum Ducati di Bologna, Italia? Satu orang dikutip 30 Euro (sekitar Rp 450 ribu) dan 26 Euro (Rp 385 ribu) per orang untuk grup terdiri 10 orang dan gratis alias gak pake bayar buat anggota Desmo Owner Club (cukup menunjukkan kartu anggota), anak di bawah 11 tahun, penyandang disabilitas, pengajar, pengemudi dan pemandu wisata serta penerjemah.

Nah betul kan bisa masuk gratis kalau mau berkunjung ke Museum Ducati di Italia. Ongkos serta akomodasi tanggung masing-masing ya!. (otomotifnet.com)