Bisa-bisanya Mitsubishi Tolak Konsumen Yang Berani DP XM Concept, Ini Alasannya

Harryt MR - Kamis, 18 Mei 2017 | 16:35 WIB

(Harryt MR - )

Medan - Mitsubishi XM Concept cukup bikin penasaran, bahkan menurut Tonny Chandra Presiden Direktur PT. Sumatera Berlian Motors, sudah ada yang berani kasih DP (down payment) untuk XM Concept.

"Cukup banyak yang sudah berani kasih DP, walaupun model asli belum keluar."

"Kami tidak berani terima dulu sebelum produknya ada," ujar Tonny.

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengklaim prospect buyer hingga saat ini sudah lebih dari 5.000 konsumen secara nasional.

Jumlah tersebut hanya bersifat daftar konsumen yang tertarik meminang XM Concept yang berarti bukan SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) karena memang untuk pemesanan XM sendiri belum dibuka oleh MMKSI.

Ki-ka: Ilham Iranda Syaputra, Head of Sales & Marketing Region 3 Department PT MMKSI; Tonny Chandra, Presiden direktur PT Sumatera Berlian Motors; Osamu Iwaba, Sales & Marketing Director PT MMKSI dan Henry Katio Presdir PT Sardana Indah Berlian Motors

Sementara di Sumatera Utara (Sumut), selain ditangani PT Sumatera Berlian Motors, ada juga PT Sardana Indah Berlian Motors. Bermodal dua main dealer tersebut, kontribusi penjualan wilayah Sumut sekitar 200-300 unit.

"Kami berdua (main dealer) penjualan lebih 200-300," sebutnya di sela-sela gelaran Pemeran Otomotif Medan (POM) yang berlangsung 17-21 Mei 2017.

Di sisi lain, Osamu Iwaba selaku Sales and Marketing Director PT MMKI menegaskan bahwa XM Concept bakal mengaspal di ajang GIIAS Agustus tahun ini.

Lantas sejauh mana pengembangan XM Concept saat ini?

"Saat ini kita masuk tahap testing dan starting dan mulai tes produksi di pabrik."

"XM Concept yakin menjadi 'game changer' di pasar Small MPV di tanah air," ungkap Iwaba, yang ditemui di POM 2017 (17/0). (otomotifnet.com)