Jagonya Ayam Nggak Cuma Di Timnya Sean Gelael, Ini Tim Lain Yang Pasang Logo Sama

Rabu, 31 Mei 2017 | 19:55 WIB

Monako - Ajang feeder F1 yang kini disebut F2 yang telah melangsungkan putaran ketiga di sirkuit jalan raya Monako (23-25/5) memang belum membuahkan hasil apik bagi wakil Indonesia di ajang tersebut, Sean Gelael, bersama tim Pertamina Arden.

Pun begitu, sponsor yang mendukung Sean Gelael, yaitu Jagonya Ayam ternyata bertebaran di mana-mana.

Sean Gelael di kokpit mobil F2 dengan ciri khas Jagonya Ayam

Bukan hanya terpampang di kubu Pertamina Arden di mana Sean Gelael dan Norman Nato berada, melainkan juga terpampang di besutan andalan Nyck de Vries (Rapax) dan Ralph Boschung (Campos Racing).

Dibandingkan performa Sean Gelael di tiga putaran awal dengan tahun lalu, musim ini belum mendulang satu poin pun.

"Seri yang sulit begitu juga dengan hasilnya, tetap berusaha keras memberikan yang terbaik di ronde-ronde selanjutnya," kata Sean Gelael.

Oh ya perihal branding Jagonya Ayam musim ini juga lebih banyak dari musim lalu, tahun ini ada empat mobil dengan logo Jagonya Ayam, tak hanya branding sekaligus cara promosi. (otomotifnet.com)

Norman Nato tandem setim Sean Gelael menggunakan livery ciri khas Jagonya Ayam
Ralph Bosung di mobilnya tertera logo Jagonya Ayam dari tim Campos Racing yang menjadi tim Sean Gelael tahun lalu
Nyck de Vries yang menjuarai sprint race F2 GP Monako juga mengusung brand Jagonya Ayam