Audi A6 Terbaru? Yang Jelas Bakal Banyak Model

otomotifnet.com - Senin, 26 Juni 2017 | 23:58 WIB

(otomotifnet.com - )

Jakarta – Tidak mau ketinggalan dengan BMW 5 Series G30 dan Mercedes-Benz E-Class W213, saat ini, Audi tengah mempersiapkan model terbaru dari A6.

Bodi dari generasi kelima Audi A6 ini memang masih ditutupi kamuflase.

Tapi bisa dilihat bahwa tampilan A6 terbaru ini mungkin tidak akan berbeda jauh dari model yang sekarang.

Pada fascia depan, gril tampak tidak mengalami perubahan berarti dari model sebelumnya.

Namun, model lampu utama terlihat menyipit, dan tampilan lampu belakangnya mirip dengan Audi A4 terbaru.

Mobil yang dibangun dari basis yang sama dengan Audi A7 dan A8 ini, rancang bangunnya dibuat menggunakan bahan aluminium. Kendati demikian bobot Audi A6 terbaru ini diklaim masih di atas 1,8 ton.

Dikutip dari laman motorauthority.com, Audi A6 teranyar ini akan menggunakan mesin berkapasitas 2.000 cc empat silinder dengan turbocharged yang mempunyai output tenaga sebesar 252 dk.

Di atasnya, ada pilihan mesin V6 berkapasitas 3.000 cc dengan turbocharged.

Sebagai bukti kepeduliannya terhadap lingkungan, kabarnya nanti Audi juga akan membuat A6 berteknologi plug-in hybrid dan e-tron.

Audi juga bakal memuaskan para pecinta kecepatan dengan menghadirkan S6 dan RS6. Untuk S6 akan dipasangkan mesin V6 berkapasitas 2.900 cc dengan turbocharged.

Lantas untuk RS6 akan diberikan mesin V8 berkapasitas 4.000 cc dengan twin-turbicharged yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 605 dk.

Kabarnya, Audi A6 terbaru ini tidak hanya ditawarkan dalam model sedan saja, tapi juga dalam bentuk estate yang oleh Audi disebut Avant dan Allroad.

Rumor lain juga menyebutkan bahwa Audi A6 juga bakal dilengkapi dengan fitur canggih yang membuatnya bisa melakukan parkir otomatis dan self driving.

Penampakan asli dari Audi A6 ini akan ditampilkan pada awal 2018, sedangkan penjualannya baru dimulai pada 2019. (Otomotifnet.com/Nugie)