Cakep Nih, Tak Sekedar Garang, Komunitas Motor Besar Ini Dukung Gerakan Anti Narkoba

MAS - Selasa, 22 Agustus 2017 | 14:29 WIB

(MAS - )

JAKARTA - Tak hanya garang dijalan dengan postur tubuhnya yang kekar komunitas motor besar bersama Anak Elang Harley-Davidson of Jakarta, Home of All Bikers, menandatangani komitmen untuk mendukung Pemerintah dalam rangka Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI).

"Kami para bikers mendukung penuh Pemerintah menolak Narkoba. Biker itu memerlukan tubuh yang sehat dan fit untuk bisa riding, jadi kami secara tegas menolak narkoba," kata Sahat Manalu selaku Dealer Principal Anak Elang Harley Davidson of Jakarta di Kelapa Gading, Selasa (22/8).

Melihat semangat para komunitas motor besar tersebut, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Jakarta Utara, AKBP Yunita Amalia Sari menyampaikan apreasiasinya atas dukungan Anak Elang Harley-Davidson of Jakarta dan para biker dalam gerakan tolak narkoba. 

“Para biker memerlukan stamina dalam melakukan hobi maupun pekerjaannya. Tidak ada narkoba yang bisa membantu untuk itu. Maka saya sangat bahagia bahwa para biker pun sepakat untuk menolak narkoba,” tutur Yunita. 

Menurut Yunita, keadaan negara di Indonesa saat ini sudah darurat untuk narkoba. Karenanya, diharapkan setiap elemen masyarakat juga harus turut andil dalam memerangi narkoba. 

"Para biker juga telah sepakat untuk membantu mensosialisasikan gerakan ini setiap kali melakukan touring," imbuhnya. "Jadi walaupun biker merupakan satu kelompok masyarakat saja, namun dampaknya bisa meluas ke masyarakat," tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut hadir pula dari Harley Owners Group Jakarta Chapter, Motor Besar Club DKI Jakarta, Brothers One Soul, Ladies of Harley, dan lain-lain. (Otomotifnet.com)