Honda Spacy, Antara Ada dan Tiada

toncil - Kamis, 31 Agustus 2017 | 18:25 WIB

(toncil - )

JAKARTA – Honda Spacy, antara ada dan tiada. Disebut demikian karena skutik bermesin 110 cc ini masih dijual sampai saat ini sejak 2009. 

Namun, jumlahnya tidak terlalu besar. ‘Tertutup’ oleh penjualan skutik Honda lainnya, seperti BeAT dan Vario series. 

Disebut tiada, karena cukup sulit menemukan Honda Spacy di jalan. Jauh lebih mudah mendapati Honda BeAT atau Vario series. 

“Honda Spacy itu sampai saat ini tetap ada. Permintaannya tidak besar, tapi tetap ada. Penggemarnya, konsumen yang cari kapasitas bagasi besar,” ucap Jimmy S Winata, Marketing Manager Dunia Motor Group dealer Honda.  

Dealer Dunia Motor sendiri menjual Honda Spacy sekitar 5 per bulan. Bahkan dealer di Jaksel mengaku hanya menjual 1-2 unit saja untuk tiap bulannya. 

Kurang ‘bersinar’nya penjualan Spacy diprediksi karena bentuknya yang gambot. 

Desain yang membesar di badan karena Spacy menganut sistem helm-in pada bagasinya. 

Sesuai namanya, memang kapasitas bagasi Spacy cukup besar. Bahkan helm fullface sekalipun bisa masuk dengan baik dan jok ditutup dengan normal. 

Honda Spacy sendiri awalnya keluar dengan mesin karburator. Namun memasuki 2010 sudah mulai injeksi sampai saat ini. 

Varian injeksi awal keluar sekitar Rp 12 juta, produk Spacy keluaran 2017 dijual dengan harga Rp 14.475.000.

Bagi yang lebih mementingkan fungsional, menyimpan helm di bagasi namun tak ‘pusing’ dengan bentuk, Spacy boleh jadi pilihan. (Otomotifnet.com)