Aneh, Setelah Finish Formula 1 Malaysia, Mobil Ferrari Sebastian Vettel Hancur

Fendi - Minggu, 1 Oktober 2017 | 23:27 WIB

(Fendi - )

Sepang – Ada kejadian setelah finish balapan Formula 1 Malaysia, Minggu (1/10/2017), mobil Ferrari Sebastian Vettel hancur.

Mimpi buruk Sebastian Vettel terus berlanjut di sirkuit Sepang, Malaysia.

Pada sesi kualifikasi hari Sabtu mobilnya bermasalah, membuatnya start dari posisi paling belakang.

Setelah berjuang dengan gigih, ia bisa melintas garis finish di urutan keempat.

(BACA JUGA: Kimi Raikkonen Tersingkir dari Formula 1 Malaysia, 10 Menit Sebelum Start)

Tetapi pada layar televisi tampak bagian belakang mobil Ferrari andalanya rusak parah.

Dengan kondisi mobil seperti ini, Sebastian Vettel diperkirakan ganti girboks untuk balapan di GP F1 Jepang pekan depan

Suspensi belakang hancur,  Sebastian Vettel meninggalkan mobilnya yang berantakan di tepi lintasan.

Rupanya Sebastian Vettel bersenggolan dengan pembalap tim Williams, Lance Stroll saat sama-sama akan kembali ke pit lane.

Vettel sempat menyalahkan Lance Stroll pada insiden di tikungan kelima itu.

Sementara Lance Stroll mengaku tidak tahu dan menganggap ini adalah kejadian yang aneh.

Sebastian Vettel meninggalkan mobilnya yang hancur di tepi trek dan nebeng di mobil pembalap tim Sauber, pascal Wehrlein

Vettel kemungkinan besar membutuhkan girboks baru untuk balapan di Suzuka, Jepang akhir pekan depan (8/10/2017).

Dampaknya, ia akan kena penalti mundur lima posisi start.    Atas insiden ini, pengawas lomba tidak mengambil tindakan lebih lanjut.

Karena menganggap bahwa tidak ada pembalap yang sepenuhnya atau sebagian besar untuk disalahkan. (Otomotifnet.com)