Ada Pamflet Isinya Hindari Lewati Tol Ini, Benar Apa Hoax Tuh?

Joni Lono Mulia - Rabu, 22 November 2017 | 18:45 WIB

Pengguna jalan dihimbau agar menggunakan jalur alternatif (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - Beredar unggahan di sosial media perihal pamflet atau selebaran kertas berisi saran agar pengendara menghindari Tol Jakarta-Cikampek KM. 4, supaya nggak terjebak kemacetan.

Terterta di pamflet itu, ada pengerjaan Balok Girder jembatan di atas jalan tol yang berlangsung selama tanggal 21-30 November 2017.

Atas dasar itulah, pengguna jalan disarankan mengunakan jalur alternatif lain.

BACA JUGA: Nggak Boleh Mengisi BBM Siang Hari, Soalnya Bisa Menguras Ini

Menanggapi hal ini, Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Bambang Prihartono mengatakan walaupun ada pengerjaan, namaun jalan tol-nya tidak ditutup.

"Betul sedang ada pengerjaan di sana," kata Bambang Prihartono di Jakarta, Rabu (22/11/2017).

"Tapi enggak ditutup."

"Hanya terganggu sedikit dan waktu pengerjaannya juga dini hari jadi traffic masih rendah," imbuh Bambang Prihartono.

BACA JUGA: Bus Metrotrans Punya Teknologi Terkini, Suspensinya Canggih Lo

Selidik punya selidik, ternyata isi pamflet atau selebaran kertas menyarankan menghindari jalan tol Jakarta-Cikampek KM. 4 itu dikutip dari Jasa Marga dan Kementerian Perhubungan.

Jadi isi selebaran atau pamflet itu nggak benar adanya. (Otomotifnet.com)