Ini Dia Perbedaan Dimensi Antara Toyota Rush Lama Dengan Rush 2017

Parwata - Kamis, 23 November 2017 | 13:59 WIB

Perbedaan dimensi antara Rush lama dengan yang baru (Parwata - )

Otomotifnet.com - Hari ini Toyota Rush diperkenalkan secara resmi di Indonesia.

Selain desain total berubah, dimensi juga ikutan berubah.

Toyota Rush lama punya dimensi total, panjang x lebar x tinggi (mm) 4.420 x 1.745 x 1.740, sedangkan Rush terbaru punya spek panjang x lebar x tinggi (mm) 4.435 x 1.695 x 1.705.

Ini berarti Rush baru lebih panjang 15 mm, lebarnya lebih ramping 50 mm dan tingginya lebih rendah 35 mm.

Walau begitu, Rush lama panjang totalnya diukur dari ban serep yang terpasang di pintu belakang, sedangkan penempatan ban serep di Rush baru disimpan di kolong.

Ketinggian bodi yang lebih rendah di Rush baru memang dirancang karena mengikuti desain terkini.

"Yang lebih modern dan sleek, seiring tren global," kata Donny Adhi Yuwono, Department Head C&A Planning and Design Department Product Planninc & Development Division PT. Toyota Astra Motor.

Baik Rush lama maupun yang baru punya kesamaan wheelbase atau jarak poros roda.

Keduanya punya spek yang sama persis, yakni 2.685 mm.

Ground Clearance atau jarak terendah dari tanah juga lebih tinggi dibanding Rush lama.

Rush baru punya ground clearance 220 mm, lebih tinggi 20 mm dibandingkan Rush generasi sebelumnya.