Windshield Aftermarket Bikin Sporty Yamaha XMAX, Cuma Rp 350 Ribuan

Joni Lono Mulia - Selasa, 9 Januari 2018 | 08:50 WIB

Pilihan windshield untuk Yamaha Xmax (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - Motor matik bongsor besutan Yamaha, XMAX 250 sedang jadi  motor yang hype dan ramai dimodifikasi oleh para pemiliknya.

Aliran modifikasinya beragam, namun yang paling banyak dilakukan adalah dengan memasang aksesoris plug & play.

Seperti di antarnya mengganti windshiel alias penahan angin.

Pilihan windshield untuk XMAX 250 sudah banyak beredar di pasaran.

(BACA JUGA: Bikin Senyum, Polisi Bogor Bikin Paket Menginap Di Polres Dan Hidangan Penutup)

Salah satunya adalah windshield merek Sectbill.

"Windshield untuk XMAX ini plug & play."

"Ukurannya lebih pendek dibandingkan windshield standar XMAX," ujar Ihsan Mulya Yusuf, owner IHSAN Motoshop.

"Dengan windshield yang pendek, tampilan XMAX makin sporty," imbuh Ihsan Mulya.

Selain itu, windshield Sectbill ini juga memiliki 2 pilihan warna.

(BACA JUGA: Gara-Gara Ini, Valentino Rossi Diusir Dari Tanah Airnya)

"Ada warna clear dan smoke," imbuh Ihsan.

Yang berminat ganti penahan angin XMAX 250 kunjungi deh IHSAN Motorsport dan jangan lupa siapkan dana Rp 350 ribu.

IHSAN Motoshop: 0898-910-7358.